Si Jago Merah Lahap Rumah Miley Cyrus dan Beberapa Artis Lainnya

Selasa, 13 November 2018 - 17:31 WIB
Si Jago Merah Lahap...
Si Jago Merah Lahap Rumah Miley Cyrus dan Beberapa Artis Lainnya
A A A
CALIFORNIA - Penyanyi dan aktris Miley Cyrus merupakan salah satu di antara sejumlah selebriti yang rumahnya terbakar akibat dari kebakaran hebat yang terjadi di California selatan, Amerika Serikat.

Wanita cantik berusia 25 tahun itu pun menambah daftar korban yang harus mengungsi dan kehilangan tempat tinggal mereka akibat kobaran api. Kabar buruk ini dibagikan Cyrus melalui akun Twitter pribadinya.

Cyrus menuliskan bahwa dirinya, hewan peliharaan dan tunangannya, Liam Hemsworth berhasil ke luar dengan aman, sebelum api melalap rumahnya di Malibu. Dua kebakaran hutan di Woolsey Fire, California selatan dan Camp Fire, California utara telah menghancurkan ribuan bangunan.

"Sepenuhnya rusak akibat kebakaran yang terjadi di tengah lingkungan saya. Saya adalah salah satu yang beruntung. Hewan saya dan 'cinta hidup saya' berhasil ke luar dengan aman, dan itulah yang terpenting sekarang. Rumah saya tidak lagi berdiri, tetapi kenangan yang dibagikan dengan keluarga dan teman-teman berdiri kuat," tulis penyanyi kontroversi tersebut.

"Saya bersyukur atas semua yang saya miliki. Mengirim begitu banyak cinta dan terima kasih kepada petugas pemadam kebakaran dan departemen Sheriff negara bagian LA!," tambahnya.

Cyrus mengajak para penggemarnya untuk menyumbangkan uang, waktu dan persediaan guna membantu selama kebakaran hutan. Cyrus merupakan salah satu selebriti yang mengumumkan rumah mereka terbakar di Woolsey Fire, yang telah menghancurkan 177 bangunan dan mengancam 57.000 jiwa lebih di California selatan pada Minggu (11/11) malam waktu setempat.

Sebelumnya, aktor Gerard Butler mem-posting foto-foto dari rumahnya di Malibu. Foto tersebut memperlihatkan sisa-sisa rumah Butler yang hangus. Melalui akun Instagramnya, Robin Thicke dan pacarnya yang sedang hamil, April Love Geary juga menceritakan rumah mereka yang telah terbakar. Mereka sebelumnya mem-posting gambar yang menunjukkan gumpalan gelap asap memenuhi langit. Hal yang sama juga dilakukan oleh Camille Grammer.

"Sedihnya rumah saya tidak bisa diselamatkan. Petugas pemadam kebakaran yang berani mampu menyelamatkan mobil dan barang-barang pribadi saya dari rumah saya. Saya berterima kasih kepada kepala pemadam kebakaran dan tim pemadamnya untuk semua kerja keras mereka," tulis Camille Grammer di akun media sosialnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1011 seconds (0.1#10.140)